TANYAFAKTA.ID, JAMBI – Gerbong mutasi Polri di jajaran Polda Jambi kembali bergulir. Sebanyak 5 pejabat utama (PJU) dan 4 Kapolres dimutasi.

Mutasi itu tertuang dalam surat telegram Polri nomor, ST/2775/XII/KEP./2024 ST, 2776/XII/KEP./2024, dan ST/2777/XII/KEP./2024. Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Prianto membenarkan surat telegram yang ditandatangani oleh Irwasum Polri tersebut.

“Benar, mutasi jabatan adalah hal yang biasa dalam rangka penyegaran dan pembinaan karier bagi setiap personel Polri serta untuk pengembangan diri, menambah pengalaman dan wawasan,” kata Mulia, Senin (30/12/2024).

Berikut daftar mutasi di jajaran Polda Jambi.

1. Direktur Reskrimum Polda Jambi, Kombes Andri Ananta Yudhistira dimutasikan sebagai analis kebijakan madya bidang Pidum Bareskrim Polri (Dalam rangka Dikbangti TA 2025). Penggantinya ialah Kombes Manang Soebeti, yang sebelumnya Direktur Resnarkoba Polda Riau.

Baca juga:  Ditetapkan Memenuhi Syarat, Simak Visi Misi Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Jambi Berikut

2. Karo Rena Polda Jambi, Kombes Yozal Zaen diangkat menjadi Kabaginfolog Rojianstra Slog Polri. Penggantinya Kombes Hewansyah Saidi dari Analis Kebijakan Madya Bidang RBP Srena Polri.

3. Kepala SPN Polda Jambi Kombes Edy Setyanto Erning Wibowo, diangkat menjadi Kapolresta Sleman DIY. Penggantinya Kombes Frenky Yushandy, sebelumnya di Analis kebijakan madya bidang Bindiklat Lemdiklat Polri (Dalam rangka Dik Sespimti Polri Dikreg ke-33 T.A 2024).

4. Karo SDM Polda Jambi, Kombes Maulana Hamdan, dimutasi menjadi Karo SDM Polda Kalsel. Penggantinya, Kombes Handoyo, sebelumnya Anjak Madya Psi SSDM Polri.

5. Dirpamobvit Polda Jambi, Kombes Hilman Wijaya dimutasikan menjadi Anjak Pamobvit Baharkam Polri (Dalam rangka Dikbangti 2025). Penggantinya Kombes Tofik Sukendar, sebelumnya Anjak Logistik Polri.

Baca juga:  Polda Jambi Rekrut Suku Anak Dalam, Wakapolda: Proaktif dan Transparan

6. Kapolresta Jambi Kombes Eko Wahyudi dimutasikan sebagai Analis kebijakan Madya Bidang STIK Lemdiklat Polri (Dalam rangka Dikbangti T.A 2025). Penggantinya, AKBP Boy Sutan Binanga Siregar, sebelumnya Wadansat Brimob Polda Jambi.

7. Kapolres Batanghari AKBP Singgih Hermawan, diangkat menjadi Kasubbagpers Bagrenmin Korbinmas Baharkam Polri. Penggantinya AKBP Handoyo Yudhy Santosa, sebelumnya Kasubdit Patroliairud Polda Jambi.

8. Kapolres Kerinci, AKBP Mujib, dimutasi menjadi Kabaggassusdagri Baggasus Ro Binkar SSDM Polri. Penggantinya AKBP Arya Tesa Brahmana, sebelumnya Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Jambi.

9. Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto, mutasi ke SSDM Polri. Penggantinya AKBP Roni Syahendra, sebelumnya Kapolres Bombana Polda Sultra. (*)