TANYAFAKTA.ID, KOTA JAMBI – Wali Kota Jambi, Dr. dr. H. Maulana, MKM menghadiri pelantikan pengurus Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Provinsi Jambi yang berlangsung di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Minggu (11/5/2025).
“Hari ini saya bersama Kemenag Kota Jambi, tokoh adat, dan tokoh agama hadir dalam pelantikan pengurus Dunia Melayu Dunia Islam Provinsi Jambi, yang dalam hal ini ketuanya adalah Gubernur Jambi Al Haris,” ujar Wali Kota Maulana.
Pelantikan tersebut secara resmi menjadi awal kepemimpinan Gubernur Al Haris sebagai Ketua DMDI Provinsi Jambi.
Pelantikan tersebut dihadiri langsung oleh Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI), Tuan Yang Terutama Tun Seri Setia Dr. H. Mohd. Ali Rustam, yang juga merupakan Yang di-Pertua Negeri Melaka, Malaysia.
Turut hadir Ketua DMDI Indonesia Said Aldi Al Idrus, Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi Hasan Basri Agus, serta sejumlah bupati, wali kota, dan tamu undangan lainnya.
“Ini menunjukkan pentingnya kita semua untuk terus membangun dan menjaga budaya Melayu agar dapat ditonjolkan serta dikenal di tingkat regional, nasional, hingga internasional. Karena memang masyarakat Melayu telah tersebar ke seluruh dunia,” tutur Maulana.
Ia juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Jambi sangat mendukung program DMDI.
“Insya Allah, DMDI akan dibentuk di Kota Jambi untuk memperkenalkan budaya Melayu di Tanah Pilih Pusako Betuah,” pungkasnya.
Dalam sambutannya, Dr. H. Mohd. Ali Rustam menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan selama kunjungannya ke Jambi. Ia mengungkapkan telah diajak mengunjungi destinasi wisata bernuansa Melayu, seperti Museum Islam di kawasan Gentala Arasy, serta melaksanakan salat di Masjid Agung Al-Falah, yang dikenal dengan sebutan Masjid Seribu Tiang.
“Mudah-mudahan hubungan ini dapat terus terjalin erat ke depannya. Kita telah mendirikan DMDI pada tahun 2020. Saya doakan Jambi terus maju di bawah kepemimpinan Bapak Gubernur Al Haris,” ujarnya.
Ia menambahkan, dengan berdirinya DMDI di Provinsi Jambi, diharapkan masyarakat Melayu yang menjadi mayoritas di wilayah ini dapat semakin berkembang dan berkontribusi memajukan Jambi, Indonesia, dan negara-negara Melayu lainnya di masa depan. “Insya Allah,” tutupnya. (*)
Tinggalkan Balasan