TANYAFAKTA.ID, ASAHAN – Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan awal puasa Ramadan 1446 H jatuh pada 1 Maret 2025 berdasarkan hasil sidang isbat. Antusiasme warga Asahan dalam menyambut Ramadan terlihat jelas pada hari pertama puasa.
Kemacetan panjang terjadi di ruas jalan utama Kisaran, tepatnya di depan Masjid Raya Kisaran Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, pada Selasa (1/3/2025) pukul 16.00-18.30 WIB. Kemacetan ini disebabkan membludaknya warga yang berburu takjil menjelang berbuka puasa.
Dina (20), seorang warga yang tengah membeli takjil, mengungkapkan bahwa kemacetan tahun ini jauh lebih parah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Tahun ini awal Ramadan ramai sekali, macetnya panjang banget. Beda dengan tahun sebelumnya yang biasa saja,” ujarnya kepada awak media.
Keramaian tersebut ternyata membawa berkah bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Ida (37), pedagang es buah, mengaku senang karena dagangannya laris manis terjual habis. “Senang sekali, ramai sekali. Jualan es saya laku banyak sampai habis. Tentunya untung, bang,” jelasnya.
Pantauan awak media menunjukkan kemacetan terjadi di sepanjang Jalan Imam Bonjol hingga Jalan Cokro Aminoto. (Joh)
Tinggalkan Balasan