TANYAFAKTA.ID, JAMBI – Universitas Islam Negeri (UIN) Sulthan Thaha Saifuddin Jambi (UIN STS Jambi) resmi memperoleh Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) dengan predikat “Unggul”. Keputusan ini tercantum dalam Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor 2237/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/XII/2024 yang diterbitkan pada 15 Desember 2024.

Capaian ini menjadi sebuah kebanggaan bagi UIN STS Jambi, sekaligus menandai komitmen perguruan tinggi berbasis Islam tersebut untuk meningkatkan standar akademik dan kualitas pendidikan, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Menanggapi pencapaian tersebut, Dr. Dedek Kusnadi, S.Sos, M.Si, MM, Pengamat Politik dan Pemerintahan serta Pembantu Dekan III Fakultas Syariah UIN STS Jambi, mengajak seluruh civitas akademika untuk mendukung upaya Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. Kaspul Anwar Us, M.Pd., dalam mengembangkan akreditasi unggul ini.

Baca juga:  Debat Publik Ketiga, Maulana Paparkan Akses Kesehatan Mudah dan Pengelolaan Sampah Berkelanjutan

“Kita harus bersatu mendukung Prof. Kaspul untuk membawa UIN STS Jambi menuju kemajuan, meningkatkan mutu pendidikan, dan menjadikannya sejajar dengan perguruan tinggi dunia. Target kita jelas, menjadi kampus unggul di Asia Tenggara pada tahun 2029,” ujar Dedek dikutip dari JambiLink pada Sabtu, (1/2/2025).

Dedek menyebutkan, untuk mencapai target ambisius tersebut, UIN STS Jambi perlu fokus pada beberapa langkah strategis, antara lain:

  1. Penguatan Akreditasi Program Studi – Evaluasi menyeluruh pada setiap program studi untuk memenuhi standar internasional.
  2. Peningkatan Riset dan Publikasi Ilmiah – Mendorong dosen dan mahasiswa untuk aktif dalam riset dan publikasi jurnal internasional.
  3. Modernisasi Infrastruktur – Meningkatkan sarana dan prasarana kampus, termasuk laboratorium, perpustakaan digital, serta sistem pembelajaran berbasis teknologi.
  4. Kerja Sama Internasional – Memperluas kolaborasi dengan universitas luar negeri, termasuk program pertukaran mahasiswa dan dosen.
  5. Penguatan Identitas Islam Moderat – Mengintegrasikan nilai-nilai keislaman dalam sistem pendidikan yang modern dan inklusif.
Baca juga:  Pengurus Komite dan Wali Siswa SMA Negeri Titian Teras Keluhkan Kurangnya Transparasi Penggunaan Dana Komite

Dedek juga menekankan pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan sistem manajemen mutu yang berkelanjutan untuk mendukung pencapaian standar internasional.

UIN STS Jambi menargetkan untuk menjadi kampus unggul di Asia Tenggara pada tahun 2029. Untuk itu, perguruan tinggi ini berencana untuk terus berkomitmen pada pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi yang mengintegrasikan ilmu keislaman dengan ilmu-ilmu lainnya. Penguatan riset, pelayanan akademik yang prima, dan peningkatan kualitas jejaring global juga akan menjadi prioritas utama.

Meski telah meraih Akreditasi Unggul, UIN STS Jambi tetap menghadapi tantangan besar untuk mempertahankan dan mengembangkan capaian ini. Perguruan tinggi ini harus terus berinovasi dan mengatasi berbagai kendala, seperti kesiapan SDM, adaptasi teknologi, dan daya saing global.

Baca juga:  Harga Cabai Merah Turun di Pasar Angso Duo Jambi, Daya Beli Masyarakat Meningkat

“Akreditasi unggul ini bukan hanya sekadar gelar di atas kertas, tetapi harus diwujudkan dalam langkah-langkah nyata. UIN STS Jambi harus mampu melesat, tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga global,” tutup Dedek.