KI Provinsi Jambi Gelar RDP Dengan Komisi I DPRD Provinsi Jambi

Rapat Dengar Pendapat KI Provinsi Jambi Bersama Komis I DPRD Provinsi Jambi pada Selasa,(13/8/2024) di ruang rapat Komisi I DPRD Prov.Jambi. [TanyaFakta.id/KI Provinsi Jambi]
Rapat Dengar Pendapat KI Provinsi Jambi Bersama Komis I DPRD Provinsi Jambi pada Selasa,(13/8/2024) di ruang rapat Komisi I DPRD Prov.Jambi. [TanyaFakta.id/KI Provinsi Jambi]

TANYAFAKTA.ID,JAMBI – Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi Ahmad Taufiq Helmi, bersama Almunawar dan Zamharir menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dalam rangka pembahasan APBDP Tahun 2024 di ruang rapat Komisi I DPRD Provinsi Jambi pada Selasa, (13/8/2024) kemarin.

Rapat langsung dipimpin oleh Ketua Komisi I Hapis Hasbillah didampingi oleh Wakil Ketua Kamaludin Hapis dan para anggota Komisi I lainnya. Hadir juga Arisansyah Kadis Kominfo dan para Kabid dan Kasi.

Ahmad Taufiq Helmi menyampaikan perkembangan program KI semester pertama dan realisasi anggaran sampai per 1 Agustus 2024 telah mencapai 62 persen.

“Terimakasih atas suport Komisi I selama ini dan kami juga menyampaikan permohonan maaf jika selama ini secara kelembagaan KI ada kekhilafan mengingat periode Komisi I DPRD Provinsi Jambi akan berakhir 9 September nanti,” katanya.

Hapis Habillah Ketua Komsi I DPRD Provinsi Jambi menyampaikan apresiasi atas capaaian dan kinerja Komisi Informasi Jambi dalam melaksanakan berbagai program kerja, kedepan program seperti harus selalu ditingkatkan.

Komisi I akan selalu memberikan dukungan bagi KI. Selain itu juga untuk memaksimalkan kinerja KI Dinas Kominfo tentu harus menyuport kegaiatan KI seperti mana yang diatur dalam UU KIP.

Selain Ketua KI, Kadis Kominfo Provinsi Jambi Ardiansyah juga menyampaikan capaian Dinas Kominfo salah satunya program internet masuk desa telah terpasang sebanyak 205 Desa. Kalau terkait dukungan bagi KI.

“Dinas Kominfo sangat menyuport kegiatan-kegiatan KI dan teman – teman Komisioner KI juga selalu berkoordinasi dengan kami,” pungkasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *